Website Resmi Forum Kerukuman Umat Beragama Kabupaten Sidoarjo

FKUB Peduli Salurkan Bantuan ke 4 Kecamatan

Foto bersama usai penyerahan bantuan.

Usai menerima bantuan dari PT. Unilever pihak FKUB Peduli gerak cepat mendistribusikan bantuan tersebut. Pada Jumat dan Sabtu, 18 hingga 19 September 2020 tim FKUB Peduli mendatangi 4 tempat penerima bantuan.

Ketua FKUB Peduli Suratidjan memaparkan bahwa pihaknya telah mendatangi 4 tempat di 4 kecamatan di Jabon, Candi, Porong, dan Krembung.

“Sebelumnya, kami telah melakukan survei mana saja yang harus menerima bantuan kami,” papar laki-laki dengan sapaan Pak Tidjan itu.

Ia menambahkan, FKUB Peduli telah menyerahkan sekitar 300 paket bantuan untuk 4 tempat di 4 kecamatan. Tempat-tempat yang menerima pada tahap ini yakni panti asuhan Abil Hasan Asy Syadilli Desa Ploso, Krembung; panti asuhan Masitoh, Porong; pondok pesantren Darunnajah, Jabon, dan pondok pesantren Tazakka Binajah, Sepande.

Jika dihitung, hingga bulan ini FKUB Peduli sudah menjangkau 7 kecamatan dalam penyaluran program bantuannya. Selain itu ada program sosial lainnya yang sudah dilakukan selama masa pandemi ini.

Salah satu anggota FKUB Peduli ke menyerahkan bantuan ke santri.

Leave A Reply

Your email address will not be published.