Cat dari Avian Disalurkan FKUB Ke Sidokerto
FKUB Peduli tak hanya menyalurkan bantuan untuk kemanusiaan saja, pasalnya kali ini Desa Sidokerto, RT.1, RW.3 menerima bantuan berupa cat dari FKUB dan PT. Avia Avian Buduran, Sidoarjo.
Wakil ketua FKUB Cl. Suratidjan yang menyerahkan langsung paket bantuan itu mengatakan, cat dari perusahaan cat ternama di Sidoarjo itu diperuntukkan untuk menambah keindahan dan keasrian lingkungan di desa Sidokerto.
“Kali kami (FKUB) menyalurkan bantuan cat dari PT. Avian untuk keasrian lingkungan RT.1, RW.3,” jelas Suratidjan, Jumat 7 Oktober 2022.
Bantuan tersebut, lanjut Suratidjan diterima oleh ketua RT Purwanto dan beberapa warga lingkungan. Rencananya, program pengecatan akan dilaksanakan bersamaan dengan program penanaman tanaman obat keluarga (toga).
Selaku ketua RT, Purwanto mengapresiasi dan berterima kasih kepada FKUB dan PT. Avia Avian karena telah memberikan bantuan untuk mendukung program lingkungan RT.1, RW.3.
Purwanto menambahkan, program pengecatan dan penanaman toga merupakan dua program yang bermanfaat bagi warga. Pasalnya, dengan adanya pengecatan akan menambah suasana kampung semakin indah sehingga dapat menambah kecintaan warga kepada kampung dan selalu menjaga keindahan kampung.
Sementara itu, toga dapat membantu menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh warga yang saat ini sedang menghadapi pergantian musim. Artinya, keberadaan tanaman toga menjadi salah satu investasi dan kontribusi masyarakat yang diinisiasi Purwanto yang manfaatnya kembali kepada masyarakat.